Pencarian

+

Sosialisasi PPDB 2025-2026 kepada SDI YQN-DF

Sosialisasi PPDB 2025-2026 kepada SDI YQN-DF
Sosialisasi PPDB 2025-2026 kepada SDI YQN-DF

Cikarang Barat-Bekasi, 26 Agustus 2024
Yayasan Qobasat Annur Pesantren Terpadu Daarul Fikri mengadakan sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang dihadiri oleh seluruh Sumber Daya Insani (SDI) baik unit Pendidikan ataupun unit Non-Pendidikan. Acara ini bertujuan untuk menjadikan semua stakeholder, terutama pegawai, sebagai bagian integral dari strategi pemasaran dalam mensukseskan PPDB tahun ini.

Dalam sambutan dan pemaparannya, Ketua Umum melalui Direktur Pendidikan menggarisbawahi pentingnya peran setiap pegawai dalam menarik minat calon santri dan orang tua. "Kita semua adalah duta yayasan ini," ujarnya. "Setiap interaksi yang kita lakukan, baik di lingkungan kerja maupun di luar, dapat memberikan dampak besar terhadap citra yayasan dan keputusan orang tua dalam memilih sekolah untuk putra/putri mereka."

Sosialisasi ini dipandu para Kepala Sekolah (semua unit) yang diwakili oleh Ustadz Novi Maulana Yusup, Lc., M.Pd (Kepala SMA-U) dan Ustadz Jamal, S.Pd (Kepala SMPIT) yang menjelaskan berbagai strategi yang akan diterapkan. Mereka membagikan informasi tentang keunggulan Pesantren terpadu daarul Fikri disetiap jenjang pendidikannya, Program unggulannya, dan Fasilitas yang tersedia serta potongan (diskount) yang sangat menarik pada PPDB tahun ini. Selain itu, tim juga mengajak seluruh SDI untuk berpartisipasi aktif dalam kampanye promosi, baik melalui media sosial maupun dalam acara-acara komunitas.

Sesi diskusi berlangsung hangat, di mana SDI diberikan kesempatan untuk memberikan masukan, ide kreatif dan juga pertanyaan-pertanyaan. SDI menyampaikan antusiasme untuk berkontribusi, seperti memanfaatkan jaringan pribadi untuk memperkenalkan Pesantren kepada lebih banyak orang.

Dengan semangat kebersamaan, sosialisasi ini diakhiri dengan penekanan bahwa kesuksesan PPDB bukan hanya tanggung jawab unit terkait, akan tetapi merupakan usaha kolektif dari seluruh SDI. Dengan saling mendukung dan berkolaborasi, yayasan yakin dapat menarik lebih banyak calon siswa dan mencapai target yang diinginkan.

Acara ini menegaskan komitmen yayasan untuk terus berinovasi dan beradaptasi dalam dunia pendidikan, serta membangun lingkungan belajar yang inspiratif bagi generasi mendatang. acara ditutup sebelum Ashar dengan memberikan kesan semangat kepada seluruhSDI YQN-DF dan siap menjadi bagian dari perjalanan sukses PPDB tahun ini.

Komentar
  1. Belum Ada Komentar
Tambahkan Komentar

Testimonial

Facebook

Twitter