Pencarian

+

SEMARAK BERBAHASA

SEMARAK BERBAHASA
SEMARAK BERBAHASA

CIKARANG(09/10/20)—Unit IMAD Akhwat Daarul Fikri mengadakan acara lomba kebahasaan dengan tema yang bertajuk ‘Berkembang melalui bahasa’. Acara ini dipanitiai oleh koordinator Bahasa dan muntada bagian Bahasa.

Teknisnya, sesi pertama seluruh santriwati IMAD Akhwat menulis mufrodat yang diketahui sebanyak-banyaknya, setelah itu babak penyisihan. Santri yang masuk babak penyisihan mengikuti sesi kedua, disesi kedua membuat jumlatul mufidah, kemudian, disisihkan lagi untuk memasuki sesi perlombaan. Bukan hanya lomba mufrodat saja, ada insya’ dan masrohiyah.

Diadakannya acara ini, adalah menjadi wasilah untuk santri dalam belajar Bahasa arab dan berharap dengan adanya lomba ini semakin menumbuhkan rasa cinta santri terhadap Bahasa arab. “Jika ingin menguasai suatu Bahasa, maka yang pertama kali dilakukan adalah menumbuhkan rasa cinta terhadap Bahasa itu sendiri. Jika rasa cinta sudah tumbuh dan ada keinginan yang kuat, InsyaAllah Bahasa tersebut akan mdah dikuasai. Maka mulailah berbahasa sekalimat atau dua kalimat, jangan malu tapi tunjukan kepada teman antum bahwa antum bisa.” Amanat Dina, selaku koordinator Bahasa IMAD Akhwat.

RED: Siti Nur Muthoharoh

Komentar
  1. Belum Ada Komentar
Tambahkan Komentar

Testimonial

Facebook

Twitter